Rabu, 28 Oktober 2015

Tinari Boleh Pulang

KALIFURO - Tinari, 50, perempuan yang gagal bunuh diri dengan cara meloncat dari kapal langsung pulang ke rumahnya di Lumajang. Pasca insiden nyebur laut itu, kondisinya berangsur membaik. Sebelum pulang ke lumajang, Tinari sempat menjalani perawatan di Pos Kesehatan Pelabuhan ASDP Ketapang karena kondisinya lemah akibat air laut yang masuk ke dalam tubuhnya cukup banyak.

Kanitreskrim Polsek Kawasan Pelabuhan Tanjung Wangi, Iptu Suryono Bhakti, mengatakan Tinari sudah diperbolehkan kembali pulang ke Lumajang karena kondisi kesehatan Tinari sudah membaik. Tinari diperbolehkan pulang ke Lumajang sore hari setelah dia mendapat perawatan tim medis di pos kesehatan pelabuhan.

"Setelah diberi perawatan oleh tim medis, Ibu Tinari kembali pulang ke lumajang," kata Suryono kepada Jawa Pos Radar Banyuwangi kemarin.  Menanggapi kejadian itu, pihak PT. Indonesia Ferry (Persero) ASDP Ketapang kem...

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Blogger Templates